Budidaya Ikan Gurami dengan sistem Bioflok


Apa itu sistem bioflok? 

Sistem bioflok adalah budidaya yang menggunakan penampungan air dengan diperkaya bakteri probioti.

Bakteri ini membantu menguraikan limbah organik yang dihasilkan oleh ikan menjadi senyawa yang lebih sederhana sehingga air tetap bersih dan terjaga. 

Langkah-langkah budidaya ikan gurami dengan  sistem bioflok:



Persiapan penampungan air: siapkan tangki yang cukup besar untuk menampubg air dan ikan gurami. Pastikan bak tersebut dilengkapi dengan sistem aerasi yang baik untuk menyediakan oksigen yang cukup bagi ikan . 

Penambahan bakteri probiotik: sebelum memasukan ikan tambahkan bakteri probiotik kedalam penampungan air.Bakteri ini akan membantu menjaga kualitas air dan mempercepat proses pembentukan bioflok. 

Pemilihan bibit ikan gurami : pilih bibit ikan gurami yang sehat dari pertenak yang terpercaya. Pastikan memilih bibit yang tidak mengalami penyakit dan cacat. 

Pemberian pakan : Berikan pakan yang seimbang dan berkualitas pada ikan gurami sesuai dengan kebutuhan nutrisinya. Hindari overfeding agar tidak menganggu keseimbangan lingkungan dalam bak mandi. 

Pemeliharan harian : lakukan pemantauan secara rutin terhadap kondisi air, suhu dan kesehatan ikan. Bersihkan pakan dan kotoran secara teratur untuk mencegah penumpukan limbah organik yang berlebih. 

Pengendalian kualitas air : pastikan PH air tetap stabil dalam retang yang sesuai dengan pertumbuhan optimal ikan gurami. Monitor juga kadar amoniak, nitrit dan nitrat secara berkala agar mencegah terjadinya keracunan. 

Panen dan pemasaran : setelah ikan gurami mencapai ukuran yang diinginkan. Lakukan panen ikan dengan hati-hati. Pastikan ikan dalam keadaan sehat dan segar sebelum dipasarkan. 

Manfaat Budidaya Ikan Gurami dengan Sistem Bioflok 



Ramah lingkungan:  mengurangi resiko pencemaran lingkungan karena menggunakan air yang efesien dan mengolah limbah organik dengan baik. 

Efesiensi penggunaan air:  mengurangi kebutuhan air segar karena sistem bioflok mampu menjaga kualitas air yang baik tanpa perlu sering diganti. 

Peningkatan produksi: dengan sistem bioflok , pertumbuhan ikan gurami dapat ditingkatkan secara  signifikan karena optimal dan nutrisi yang terjaga 

Dengan mengikuti langkah-langkah diatas anda dapat memulai budidaya ikan gurami dengan sistem bioflok  secara sukses. Selamat mecoba, semoga sukses!